Banyak cibiran yang seringkali terlontar kepada wanita-wanita yang menikah sama bule. Salah satu yang akhir-akhir ini sering terdengar adalah istilah mokondo. Ketika seorang wanita membuat konten dengan suami bule, misalnya, tidak jarang muncul komentar bahwa si suami bule paling-paling juga mokondo.
Istilah ini sebenarnya terkesan sangat kasar dan menyakitkan. Akan tetapi orang-orang dapat seakan ringan saja melontarkan kata itu kepada seseorang. Padahal mungkin kenal juga tidak.
Apa sih itu mokondo dan mengapa banyak bule dicibir sebagai mokondo?
Arti Kata Mokondo
DAFTAR ISI
Mokondo adalah bahasa gaul yang merupakan singkatan dari Modal K*nt*l Doang. Secara harfiah artinya lelaki yang modalnya satu-satunya adalah alat vitalnya saja.
Istilah ini biasanya dikenakan kepada cowok atau laki-laki yang tidak berkontribusi secara finansial di dalam suatu hubungan. Contohnya laki-laki yang tidak mau atau tidak mampu mentraktir cewek ketika makan di luar, juga lelaki yang tidak bekerja atau yang istrinya yang bekerja sebagai pencari nafkah.
Mengapa Banyak Bule disebut Mokondo
Banyak bule disebut mokondo barangkali semenjak berkembangkanya sosial media, sehingga orang-orang dapat melihat kehidupan bule-bule yang tinggal di Indonesia, yang sepertinya mereka tidak bekerja dan hanya bersenang-senang saja sehari-hari.
Selain itu, yang orang lihat juga adalah beberapa artis Indonesia menikah dengan bule, yang tampaknya si suami bule tidak memiliki pekerjaan formal, sehingga dianggap tidak memiliki kontribusi finansial sebagaimana umumnya laki-laki di Indonesia.
Cari Suami Bule dari Online Dapatnya Pasti Mokondo?
Ada juga anggapan orang yang mengatakan bahwa apabila kita mencari bule dari online dating, entah itu dari aplikasi kencan atau dari situs-situs dating, hati-hati saja sebab kemungkinan besarnya kita akan dapat bule-bule mokondo.
Mengenai hal ini, Kian Amorette telah membuat sebuah video yang wajib kamu simak, khususnya apabila kamu juga sedang mencari pasangan hidup bule di aplikasi-aplikasi dating International.